Pagelaran Warisan Budaya Festival Seribu Candi Tahun 2023
- home //
- Pagelaran Warisan Budaya Festival Seribu Candi Tahun 2023
Pagelaran Warisan Budaya Festival Seribu Candi Tahun 2023
Dalam rangka mempromosikan warisan budaya Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Sleman bekerja sama dengan Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah X, Kemendikbudristek RI dan PT Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko menyelenggarakan Pagelaran Warisan Budaya Festival Seribu Candi yang telah dilaksanakan pada tanggal 11 s.d 13 Juli 2023 bertempat di Komplek Candi Prambanan. Kegiatan ini dibuka oleh Bupati Sleman Dra. Hj. Kustini Sri Purnomo pada tanggal 11 Juli 2023, dalam pembukaan ia mengatakan bahwa penyelenggaraan Festiwal Seribu Candi ini diharapkan dapat menggugah kesadaran masyarakat untuk terus mencintai budaya lokal sehingga dapat mewujudkan karakter luhur bagi masyarakat dan generasi budaya di tenggah-tengah peradapan global, kekayaan budaya menjadi tanggung jawab bersama dan untuk menjaga serta mempromosikannya.
Serangkaian dengan Festival Seribu Candi pada tanggal 13 Juli 2023 juga diselenggarakan Gelar Apresiasi Budaya melalui wayang kulit kepada siswa SD Negeri Malangrejo. Maksud dan tujuan kegiatan ini adalah melakukan pembinaan seni dan budaya daerah kepada generasi muda guna memastikan terjadinya regenerasi melalui Pagelaran Apresiasi Budaya Melalui Wayang Kulit kepada Siswa. Secara umum sudah diketahui bahwa sebagai dampak dari perkembangan teknologi informasi yang pesat saat ini, Seni Pertunjukan Wayang secara berlahan mulai ditinggalkan oleh generasi muda. Seni Pertunjukan Wayang Kulit mengandung berbagai nilai budaya yang positif yang bisa bermanfaat bagi perkembangan kepribadian anak, baik pada usianya sebagai anak-anak maupun kelak setelah menjadi manusia dewasa. Nilai budaya tersebut, yaitu nilai-nilai yang sangat bermanfaat untuk mengasah jiwa manusia agar dapat menjadi manusia yang manusiawi artinya sebagai makhluk Tuhan yang sempurna mempunyai akal, pikiran, cipta, rasa, karsa, panca indra dan nafsu, serta mengandung ajaran tentang perbuatan baik-buruk serta budi pekerti.
Festival Seribu Candi dapat memberikan dampak signifikan terhadap pengembangan, pelestarian dan juga upaya peningkatan apresiasi masyarakat terhadap seni dan warisan budaya yang ada di Kabupaten Sleman. Dalam kegiatan ini sekalian juga untuk mempromosikan warisan budaya tak benda yang ada di Kabupaten Sleman dan yang telah ditetapkan oleh Kemendikbudristek RI, warisan budaya tersebut meliputi Seni Pertunjukan Wayang Wong Gaya Yogyakarta, Wayang Topeng Pedalangan, Wayang Kulit, Seni Pertunjukan Langentoyo, gerobak sapi, kesenian angklung, pameran keris, dan UMKM. Seni Pertunjukan ini akan menjadi satu kesatuan yang akan menyemarakkan Festival Seribu Candi Tahun 2023