Bedah Buku Toponimi Padukuhan di Sleman: Tapak Pangeran di Bumi Merapi

  • home //
  • Bedah Buku Toponimi Padukuhan di Sleman: Tapak Pangeran di Bumi Merapi
Admin 2021-11-11 01:18:56

Bedah Buku Toponimi Padukuhan di Sleman: Tapak Pangeran di Bumi Merapi

Kamis, 11 November 2021 pukul 10.00 WIB - Selesai di Puri Mataram, Drono, Tridadi, Sleman, Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Sleman menyelenggarakan Bedah Buku Toponimi Padukuhan di Sleman: Tapak Pangeran di Bumi Merapi. Keberadaan Toponimi Padukuhan atau penamaan padukuhan selama ini berfungsi sebagai identitas pembeda yang mengandung unsur geografi dan memudahkan masyarakat untuk mengenal daerah tersebut. Asal-usul sebuah nama padukuhan tentu tidak lepas dari berberapa hal yang melingkupinya diantaranya sejarah dan budaya. Begitu banyak narasi sumber sejarah tentang asal-usul toponimi padukuhan, yang kebanyakan terdapat dalam cerita rakyat dan pada umumnya diwariskan secara lisan atau turun temurun antar generasi serta didukung dengan bukti yang pada umumnya berupa petilasan atau artefak.

Penulisan buku Toponimi Padukuhan di Sleman: Tapak Pangeran di Bumi Merapi tersebut, bertujuan untuk menjaga pelestarian cerita rakyat yang berkaitan dengan sejarah asal-usul toponimi padukuhan. Dengan nendokumentasikan kesejarahan asal-usul padukuhan, diharapkan dapat memberikan konstribusi positif terhadap keistimewaan DIY serta dalam membangun masyarakat Sleman yang berbudaya. (dv)