Disbud selenggarakan pelatihan pranatacara di Margomulyo

  • home //
  • Disbud selenggarakan pelatihan pranatacara di Margomulyo
Admin 2019-11-01 11:23:54

Disbud selenggarakan pelatihan pranatacara di Margomulyo

Selama ini banyak warga masyarakat yang merasa tidak percaya diri apabila secara kebetulan atau tiba-tiba dimintai bantuan menjadi pranatacara (pembawa acara) dengan berbahasa Jawa dalam sebuah acara di lingkungan tempat tinggal.

Narasumber Pelatihan Pranatacara Bahasa Jawa Hernan Suseno, S.Pd, mengatakan banyak hal yang melatarbelakanginya, bisa jadi karena jarangnya penggunaan bahasa Jawa dalam kehidupan sehari-hari atau karena sudah hampir tidak mengenal bahasa Jawa halus sama sekali,

“Ini sama halnya dengan anak muda yang kita ketahui jarang berperan menjadi pranatacara apalagi yang berbahasa Jawa,” tambah Hernan. Senin (23/4).

Sehubungan dengan hal ini, Pemerintah Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman menyelenggarakan Pelatihan Pranatacara Bahasa Jawa selama dua hari, Senin-Selasa, 22-23 April 2018 di Balai Desa Margomulyo Kecamatan  Seyegan.

Tercatat 50 peserta hadir di pelatihan ini. Peserta yang didominasi anak muda ini berasal dari Karang Taruna/generasi muda se Kecamatan Seyegan.

Pelatihan ini menghadirkan narasumber Awang Eka Harmawan, Hernan Suseno, S.Pd dan Sancoko S.Pd. Harapannya setelah mengikuti pelatihan, para peserta berani tampil sebagai pranatacara di lingkungan masing-masing dengan menggunakan bahasa Jawa yang baik dan benar.