Disbud Tayangkan Kenduri Banyu Udan

  • home //
  • Disbud Tayangkan Kenduri Banyu Udan
Admin 2020-12-21 01:21:19

Disbud Tayangkan Kenduri Banyu Udan

Dalam rangka melestarikan dan mengembangkan potensi kebudayaan serta mensosialisasi tata nilai budaya sesuai dengan yang diamatkan Undang Undang Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan, Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman kembali menayangkan pertunjukan budaya secara daring melalui kanal Youtube Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman. Kali ini akan mengangkat Kenduri Banyu Udan oleh Komunitas "Banyu Bening" di Tempursari, Sardonoharjo, Ngaglik, Sleman. Pecinta budaya dimanapun berada khususnya warga masyarakat Sleman untuk dapat bergabung dan menikmati sajian budaya tersebut melalui kanal Youtube Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman.

Kenduri Banyu Udan merupakan tradisi tahunan yang diselenggarakan oleh Komunitas "Banyu Bening" pimpinan Sri Wahyuningsih. Tradisi ini menggambarkan wujud rasa syukur atas nikmat air hujan yang dilimpahkan Tuhan Yang Maha Kuasa. Dengan Kenduri Banyu Udan ini, Komunitas Banyu Bening mengajak masyarakat untuk mengimplementasikan falsafah "hamemayu hayuning bawono" yakni sikap untuk mencintai dan memelihara lingkungan alam ciptaan Tuhan.

Sikap mencintai lingkungan alam ini perlu diwujudkan dan dikampanyekan oleh seluruh komponen dan elemen warga masyarakat bersama dengan pemerintah secara terpadu dan berkesinambungan. Diantara sikap nyata yang mendukung konsep tersebut adalah tetap menjaga lingkungan hidup, melakukan penghijauan lingkungan, tidak menebang pohon secara sembarangan, menjaga kebersihan sungai, selokan dan lingkungan sekitar sehingga tidak terjadi bencana banjir dan bencana alam lainnya. (dv)

Kenduri Banyu Udan dapat disaksikan dalam link berikut: https://youtu.be/8MoeFvFRdjE