Disbud Tayangkan Merti Dusun Gadung Tahun 2020
- home //
- Disbud Tayangkan Merti Dusun Gadung Tahun 2020
Disbud Tayangkan Merti Dusun Gadung Tahun 2020
Sabtu, 15 November 2020 dalam rangka melestarikan dan mengembangkan potensi kebudayaan serta mensosialisasi tata nilai budaya melalui seni pertunjukan sesuai dengan yang diamatkan Undang Undang Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan, maka Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman kembali menayangkan pertunjukan budaya secara daring melalui kanal Youtube Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman. Kali ini akan mengangkat Merti Dusun Gadung Tahun 2020 dengan tema Gadung Bangkit dengan Tatanan Hidup Baru Bersama Covid 19.
Merti sendiri dalam Peraturan Bupati Nomor 40 Tahun 2019 tentang Perlindungan dan Pengembangan Tata Nilai Budaya Sleman masuk dalam tata nilai kealaman. Merti memiliki pengertian ngupakara, ngopeni “menjaga”. Merti dusun berati menjaga dusun, bersih dusun atau bersih desa berati menjaga dusun atau desa. Merti dusun berarti menjaga dusun sesuai dengan fungsinya, menjadi dusun yang bersih, asri, nyaman, aman, dan damai. Inti dari merti/bersih adalah memayu hayuning bawana “menjaga keselamatan/keindahan alam”. Inti dari upacara merti/bersih dusun adalah untuk bersyukur kepada Tuhan atas anugrah-Nya dan untuk menjaga hubungan manusia dengan alam.
Pelaksanaan merti desa merupakan wujud eksistensi tradisi pada masyarakat yang berfungsi untuk menumbuhkan sikap gotong royong dan kepedulian masyarakat. Merti desa juga sebagai wujud kepedulian masyarakat desa dalam melestarikan budaya tradisional. Tata nilai dan norma kebersamaan dan gotong royong yang selama ini menjadi modal sosial yang fundamental bagi bangsa Indonesia, maka dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini perlu dikokohkan dan ditumbuhkembangkan kembali. Jangan sampai dengan adanya pandemi Covid-19 ini justru semangat kebersamaan dan gotong royong antar warga masyarakat justru malah melemah atau bahkan luntur.
Esensi dari diadakan Merti Dusun Gadung adalah setrategi membangun kebudayaan di Kabupaten Sleman, di dalam memjabarkan visi Pemerintah Kabupaten Sleman masyarakat yang berbudaya dengan adanya gerakan sleman berbudaya. Gerakan ini dimulai dari hulu sampai hilir, dari kabupaten sampai dengan ditingkat padukuhan. Kalau Kabupaten namanya Kabupaten berbudaya, kalau di kecamatan, kecamatan sebagai pusat kemajuan kebudayaan, sedangkan di tingkat desa adalah desa berbudaya dan di tingkat padukuhan adalah masyarakat berbudaya. Selain itu kegiatan tersebut juga dimaksudkan untuk membangun karakter masyarakat luas khususnya generasi muda, serta dapat meningkatkan rasa handarbeni terhadap budaya sendiri yang adiluhung, dengan semakin miningkatnya internalisasi budaya dikalangan warga masyarakat akan menjadi benteng sekaligus filter yang kuat di era globalisasi.
Diharapkan sajian budaya secara daring juga akan dapat mendukung upaya menekan penyebaran Covid-19 dengan tetap tinggal dirumah. Pecinta budaya dimanapun berada khususnya warga masyarakat Sleman untuk dapat bergabung dan menikmati sajian budaya tersebut melalui kanal Youtube Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman. (dv)
Merti Dusun Gadung Tahun 2020 dapat disaksikan dalam link berikut: https://youtu.be/DlUnuJg6nfo