Kabupaten Sleman Kembali Ikut Berpartisipasi dalam Festival Karawitan se-DIY
- home //
- Kabupaten Sleman Kembali Ikut Berpartisipasi dalam Festival Karawitan se-DIY
Kabupaten Sleman Kembali Ikut Berpartisipasi dalam Festival Karawitan se-DIY
Kabupaten Sleman kembali ikut berpartisipasi dalam Festival Karawitan Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta. Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman mengirimkan kontingen karawitan dalam kegiatan tersebut, kontingen karawitan berasal dari Kapanewon Berbah sebagai juara pertama dalam Festival Karawitan Tingkat Kabupaten Sleman dan diperkuat dengan pemegang instrumen terbaik dari festival tersebut. Pengiriman kontingen dimaksudkan untuk memperkenalkan dan mempromosikan potensi seni budaya yang ada di Kabupaten Sleman kepada masyarakat yang lebih luas.
Proses Tapping Festival Karawitan antar Kabupaten dan Kota se-DIY Tahun 2021, dilaksanakan Sabtu, 19 Juni 2021 pukul 09.00 WIB - Selesai, yang nantinya akan di siarkan secara daring melalui kanal youtube tasteofjogja disbud DIY Sabtu, 26 Juni 2021 pukul 09.00 WIB - Selesai. Festival ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan pemerintah DIY dalam rangka mempertahankan nilai tradisi adat dan budaya terutama kesinan karawitan, selain itu juga memberi ruang kreasi bagi seniman karawitan di DIY. Kegiatan ini juga merupakan serangkaian kegiatan Festival Berjenjang yang ada di Dinas Kebudayaan DIY. (dv)