Karyawan Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman Mengikuti Senam Pagi untuk Menjaga Kebugaran Tubuh

  • home //
  • Karyawan Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman Mengikuti Senam Pagi untuk Menjaga Kebugaran Tubuh
Admin 2019-12-06 11:11:48

Karyawan Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman Mengikuti Senam Pagi untuk Menjaga Kebugaran Tubuh

Dalam rangka terwujudnya karyawan dan karyawati yang sehat maka Jumat, 06 Desember 2019 di adakan pembinaan pegawai dilanjutkan dengan senam pagi di halaman Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman. Senam merupakan olahraga sederhana tapi mempunyai manfaat besar bagi kesehatan dan Kebugaran. Kesehatan dan kebugaran tubuh yang terjaga dapat menjadikan pikiran lebih fresh, secara tidak langsung juga akan membuat karyawan dan karyawati dapat lebih fokus terhadap segala yang dikerjakannya.

Diselenggarakannya kegiatan tersebut bertujuan untuk menjaga kesehatan tubuh para karyawan dan karyawati, terlebih karena cuaca yang tidak menentu membuat tubuh mudah sakit. Selain untuk membangun kesehatan dan kebugaran jasmani, kegiatan tersebut juga sebagai ajang silaturahmi bagi karyawan dan karyawati. Seluruh pegawai nampak antusias dalam mengikuti setiap gerakan senam, hal tersebut terlihat dari kekompakan dan kerjasama antar pegawai serta gelak tawa yang mengiringi jalannya kegiatan senam pagi tersebut. (dv)