Kesiapan Museum Gunungapi Merapi dalam Menghadapi New Normal
- home //
- Kesiapan Museum Gunungapi Merapi dalam Menghadapi New Normal
Kesiapan Museum Gunungapi Merapi dalam Menghadapi New Normal
Dalam rangka menyiapkan wacana new normal di Daerah Istimewa Yogyakarta, sejumlah aktivitas perekonomian mulai kembali menggeliat, salah satunya museum yang kini tengah bersiap untuk beroperasional kembali setelah hampir tiga bulan tutup. Salah satu museum yang akan kembali beroperasional yakni Museum Gunungapi Merapi (MGM).
Museum Gunungapi Merapi (MGM) )sendiri merupakan museum bersejarah yang dapat dijadikan sebagai sarana pendidikan, penyebarluasan informasi aspek kegunungapian khususnya dan kebencanaan geologi lainnya, yang bersifat rekreatif-edukatif untuk masyarakat luas dengan tujuan untuk memberikan wawasan dan pemahaman tentang aspek ilmiah, maupun sosial-budaya dan lain-lain yang berkaitan dengan gunungapi dan sumber kebencanaan geologi lainnya.
Pembukaan museum tersebut tetap dengan mematuhi protokol Kesehatan, sembari menunggu SOP new normal dari Pemerintah. Kesiapan Museum Gunungapi Merapi (MGM) tersebut dengan menerapkan kawasan wajib menggunakan masker, cuci tangan selama 20 detik, cek suhu tubuh, transaksi melalui e-tiket dengan e-payment, dan dilayani oleh petugas dengan menggunakan alat pelindung diri.
Link promo: https://youtu.be/5or_BgUMyW4