Pembinaan Wayang Kulit Enam Dalang "Sesotya Ngalengka"

  • home //
  • Pembinaan Wayang Kulit Enam Dalang "Sesotya Ngalengka"
Admin 2021-11-15 01:09:30

Pembinaan Wayang Kulit Enam Dalang "Sesotya Ngalengka"

Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Sleman kembali menayangkan pertunjukan budaya secara daring melalui kanal Youtube Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman, kali ini mengangkat Pembinaan Wayang Kulit Enam Dalang. Adapun keenam dalang tersebut terdiri dari Ki Banar, Ki Damar, Ki Pranantya, Ki Brendi, Ki Probo, dan Ki Zaki dangan membawakan lakon "Sesotya Ngalengka". Pecinta budaya dimanapun berada khususnya warga masyarakat Sleman untuk dapat bergabung dan menikmati sajian budaya tersebut melalui kanal Youtube Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Sleman.

Dalam pergelaran wayang, mengandung banyak nilai-nilai luhur yang dapat kita pelajari dan kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Nilai-nilai luhur yang terkandung dalam pergelaran wayang dapat menumbuhkan apresiasi seni bagi masyarakat khususnya pada seni pedalangan sekaligus menggali dan membina, minat masyarakat pada seni pedalangan serta untuk menanamkan rasa cinta terhadap seni budaya. Selain itu juga untuk pembangunan karakter terhadap masyarakat luas khususnya generasi muda serta meningkatkan “rasa handarbeni” terhadap budaya sendiri yang adiluhung. (dv)

Pembinaan Wayang Kulit Enam Dalang "Sesotya Ngalengka" dapat disaksikan dalam kanal berikut : https://youtu.be/Ify1HwNylgU