Peserta Lomba Cerita Pendek Tahun 2019 Mengikuti Workshop di Desa Wisata Pulesari, Wonokerto, Turi.

  • home //
  • Peserta Lomba Cerita Pendek Tahun 2019 Mengikuti Workshop di Desa Wisata Pulesari, Wonokerto, Turi.
Admin 2019-11-04 15:21:45

Peserta Lomba Cerita Pendek Tahun 2019 Mengikuti Workshop di Desa Wisata Pulesari, Wonokerto, Turi.

Dalam rangka mendukung capaian Program Sejarah, Bahasa, Sastra dan Permuseuman melalui kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Kesejarahan dengan pembiayaan dari Dana keistimewaan tahun 2019, Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman meyelenggarakan kegiatan Worshop Lomba Cerpen 2019 yang diselenggarakan pada hari Sabtu tanggal 30 April 2019 di Desa Wisata Pulesari, Wonokerto, Turi. Workshop ini dimaksudkan untuk memberikan wawasan pengetahuan dalam penulisan cerita pendek (cerpen), serta pengetahuan tentang sejarah dan kebudayaan di kabupaten Sleman, yang tentunya sangat berguna untuk peningkatan kualitas penulisan cerita pendek (cerpen). Narasumber dalam kegiatan dimaksud yaitu dari kalangan praktisi sastra dan Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman.

 

Peserta yang mengikuti Workshop Lomba Cerpen 2019 ini merupakan peserta yang lolos seleksi administrasi lomba cerpen 2019 dan calon peserta yang maju dalam penentuan 5 (lima nomine). Selain pembelajaran kelas, peserta juga diajak kegiatan outbond ringan dalam bentuk menyusuri persawahan dan sungai yang dimaksudkan untuk mengenali lingkungan alam dan budaya di sekitar Desa Wisata Pulesari, Wonokerto, Turi, sehingga nantinya bisa menginspirasi bagi penulisan cerita pendek. (Dekhi N)