SLEMAN MENGIRIM KONTINGEN PARADE LAGU DAERAH “GITA PERMATA NUSANTARA KE 35” TAHUN 2018

  • home //
  • SLEMAN MENGIRIM KONTINGEN PARADE LAGU DAERAH “GITA PERMATA NUSANTARA KE 35” TAHUN 2018
Admin 2019-11-04 10:03:49

SLEMAN MENGIRIM KONTINGEN PARADE LAGU DAERAH “GITA PERMATA NUSANTARA KE 35” TAHUN 2018

 

Kontingen Kabupaten Sleman mengikuti Parade Lagu Daerah Gita Permata Nusantara Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Taman Mini Indonesia Indah tahun 2018. pada tahun ini kegiatan Parade Lagu Daerah Gita Permata Nusantara Tingkat Nasional sudah memasuki usia ke- 35 tahun yang digelar sejak tahun 1982 . “dalam kegiatan parade  Lagu Daerah Gita Permata Nusantara tahun 2018  Kabupaten Sleman  mewakili DIY,” kata Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman HY. Aji Wulantara, di kantor Jl/ KRT. Pringgodiningrat No. 11 Beran Tridadi Sleman,Nantinya kompetisi lagu daerah itu akan digelar Sabtu (8/12) yang diikuti 19 Provinsi di Indonesia. di Gedung Sasana Langen Budoyo Taman Mini Indonesia Indah.Kontingen Kabupaten Sleman pada tahun ini akan menampilkan  lagu dengan tema cinta damai dan kerukunan beragama dengan judul “Beragam Itu Indah” sebagai penata Iringan karya Welly Hendratmoko, M.Sn.